BlogApuccino

September 6, 2008

Selamat Berpuasa

Filed under: Uncategorized — siahaan88 @ 7:25 am

Meskipum sudah sedikit terlambat, saya mengucapkan selamat berpuasa kepada teman-teman dan semua orang yang merayakannya. Semoga segala perubahan yang terjadi di bulan Ramadhan ini, tetap dipertahankan untuk seterusnya. Semua yang baik dilakukan untuk kebaikan sesama umat manusia serta bangsa dan negara tentunya.

Jujur saja, saya kagum kepada teman-teman semua yang berpuasa. Mungkin kalau saya, bisa gak tahan . Hehe..  Filosofi puasa tentang  bagaimana cara mengendalikan  segala nafsu dan perbuatan tercela, sangat mungkin untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Liahat saja jika seseorang yang sedan puasa melakukan sesuatu yang salah, pastiorang lain mengatakan, “Hei, sekarang puasa lho..”. Orang tersebut pun langsung menanggapi “O. ya ya…”, kemudian merubah sikapnya.

Bayangkan jika filosofi sikap seperti itu diterapkan dalam kehidupan, oleh semua orang. Dunia ini pun akan damai dan sejahtera. Self controlling. Bayangkan jika manusia mengendalikan diri terhadap harta, terhadap keinginan lahir dan batin yang berlebihan, terhadap cara-cara busuk untuk memperoleh sukses dengan instan. Apa yang akan terjadi?? Bayangkan saja…

Selamat berpuasa… Selamat beribadah… Mohon maaf lahir batin..

1 Komentar »

  1. WeiZ…
    Saran ku yah,,
    buat shoutbox nyah, biar mudah ngasi komennya…
    http://www.Oggix.com
    He…he..
    Sok ngajari aku…
    Kami semua sehat

    Komentar oleh FeBrina — September 24, 2008 @ 1:03 pm


RSS feed for comments on this post. TrackBack URI

Tinggalkan komentar

Blog di WordPress.com.